Selasa, 27 November 2012

Contoh Surat Kuasa Lengkap



Contoh Surat Kuasa. Pada kesempatan kali ini Cah-Laweyan akan berbagi info mengenai pembuatan dan penyusunan Surat Kuasa yang bisa digunakan untuk melimpahkan wewenang dari seseorang atau pihak terkait kepada individu atau pihak lain sesuai dengan syarat dan ketetapan yang disepakati. Untuk memperjelas definisi diatas, berikut beberapa contoh surat kuasa mulai dari yang umum, khusus, surat kuasa pengambilan dokumen, barang, uang maupun STNK/BPKB.

Contoh Surat Kuasa Pengambilan BPKB


 Contoh  Surat Kuasa Pengambilan Uang di Bank


Contoh Surat Kuasa Khusus (Perseorangan)


Contoh Surat Kuasa Umum (Perusahaan)

SURAT KUASA UMUM
(Urusan Perdata)


Yang bertanda tangan  di bawah ini : _____________________________
Nama                       : …………………………………………………………………………………………
Pekerjaan                : …………………………………………………………………………………………
Tempat tinggal     : …………………………………………………………………………………………
Yang dalam hal ini memilih tempat kediaman hukum (domisili) di kantor kuasanya yang tersebut dibawah ini, dengan ini memberikan kuasa kepada : ……………………………………………………..
Nama                       : …………………………………………………………………………………………
Pekerjaan                : …………………………………………………………………………………………
Tempat tinggal     : …………………………………………………………………………………………
———————————————————UMUM—————————————————–
Untuk mewakili yang bertanda tangan dalam arti seluas-luasnya dalam hal perkara ……………………………………………………………………………………………………………………………… Untuk itu , ia membela hak-hak dari yang bertanda tangan serta mengurus kepentingan-kepentingannya, melakukan dan menerima segala pembayaran, membuat dan menerima kuitansi untuk segala pembayaran, selanjutnya ia boleh bertindak dalam hal hukum terhadap tiap-tiap orang dan tentang segala soal memilih tempat kediaman hukum (domisili), menghadap kepada semua Hakim dan Pembesar-pembesar Jawatan Pemerintah lainnya, berpekara, mengajukan gugatan, menjawab gugatan-gugatan, memohon keputusan (Vonis) dan salinannya.
Begitu pula ia boleh membuat dan menandatangani surat-surat dan pada umumnya membuat segala apa yang perlu serta berguna dalam hal yang berhubungan dengan kepentingannya yang bertanda tangan dibawah ini……………………………………………………………
Mengenai hal di atas, untuk dan atas nama Pemberi Kuasa menghadap dimuka Pengadilan Negeri serta Badan-Badan Kehakiman lain atau Pembesar-pembesar lainnya, mengajukan permohonan-permohonan yang perlu menjalankan perbuatan-perbuatan, atau memberikan keterangan-keterangan yang menurut kuasa hukum harus dijalankan atau diberikan oleh seorang Kuasa, menerima uang dan menandatangani kuitansi-kuitansi, menerima dan melakukan pembayaran-pembayaran dalam perkara ini, mempertahankan kepentingan pemberi kuasa, naik banding, minta eksekusi, membalas segala perlawanan, mengadakan perdamaian dengan persetujuan terlebih dahulu dari Pemberi Kuasa dan pada umumnya membuat segala sesuatu yang dianggap perlu oleh Penerima Kuasa.
Surat Kuasa  dan kekuasaan ini dapat dialihkan kepada orang lain dengan hak substitusi serta secara tegas dengan retensi dan seterusnya menurut hukum, seperti yang dimaksudkan salam Pasal 1812 KUH Perdata dan menurut syarat-syarat lainnya yang ditetapkan dalam Undang-Undang.
………………………….., …………………….. 20……
Penerima Kuasa                                                                           Pemberi Kuasa

(.....................)                                        (..........................)

Itulah kumpulan contoh surat kuasa lengkap yang bisa anda aplikasikan sendiri tentunya dengan mengubah data-data yang diperlukan. Semoga bermanfaat.

Judul: Contoh Surat Kuasa Lengkap
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Unknown
Posted by: Berita Terbaru Cah-Laweyan, Updated at: 22.47